News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Bhabinkamtibmas Berikan Sosialisasi TPPO Kepada Masyarakat Desa Rengasdengklok Selatan

Bhabinkamtibmas Berikan Sosialisasi TPPO Kepada Masyarakat Desa Rengasdengklok Selatan


LintasBuana - Polres Karawang Polda Jabar - Personil Polsek Rengasdengklok Polres Karawang, Aipda Kusman bersama Bripka Fazar Lesmana laksanakan sosialisasi Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), kepada warga Dusun blok Kraton Desa Rengasdengklok selatan Kec.Rengasdengklok
Rabu (11/02/2025)

Sosialisasi ini dilaksanakan guna memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pencegahan masuknya oknum penyalur tenaga kerja ilegal yang menjanjikan bekerja di luar negeri dengan mengiming - iming gajih yang menggiurkan

Dalam kegiatan tersebut, anggota Polsek Rengasdengklok memberikan penjelasan tentang definisi TPPO dan alur perdagangan manusia ilegal serta dampak yang akan terjadi

Sesuai arahan Kapolres Karawang Polda Jabar AKBP Edwar Zulkarnain S.IK.,SH.,MH, melalui Kapolsek Rengasdengklok Kompol H.Edi Karyadi S.H mengatakan, sosialisasi bertujuan agar masyarakat faham dan berhati - hati terhadap oknum penyalur tenaga kerja ilegal yang mengajak bekerja diluar negeri

"Sosialisasi bertujuan mengajak masyarakat untuk bekerjasama mengantisipasi dan mencegah oknum penyalur tenaga kerja ilegal yang melakukan bujuk rayu terhadap masyarakat untuk dijadikan tenaga kerja ke luar negeri dengan menjanjikan gajih yang sangat besar ," kata Kompol Edi Karyadi S.H, Rabu (12/02/2025)

Dijelaskan Kompol Edi Karyadi, dengan adanya sosialisasi ini diharapkan masyarakat dapat membantu tugas kepolisian dalam mencegah TPPO

“Sosialisasi ini dilaksanakan agar Masyarakat memberitahukan kepada keluarganya agar berhati-hati terhadap oknum yang mengajak untuk bekerja keluar negeri dengan iming-iming mendapatkan gaji yang besar” jelasnya

Selanjutnya menurut Kapolsek, dengan sosialisasi ini masyarakat juga dapat terhindar dari praktek perdagangan orang, 

"Kami yakin saat ini masyarakat semakin cerdas dalam mengambil keputusan, karena kasus perdagangan orang ini menjadi perhatian khusus Polri. jadi apabila masyarakat mengetahui ada yang menjadi korban, untuk segera melapor kepada Bhabinkamtibmas atau ke Mapolsek terdekat agar segera dapat ditindak lanjut," tutup Kapolsek

Polres Karawang AKBP Edwar Zulkarnain

Fitria Ns 

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar